Uncategorized

Pelantikan Pengurus Organisasi Kemahasiswaan STAI Natuna Tahun 2017/2018

Lihatkepri.com, Natuna – Setelah dilakukan pergantian kepengurusan baru tahun periode 2017-2018 lembaga-lembaga kemahasiswaan mulai dari Dewan Mahasiswa (DEMA), Senat Mahasiswa (SEMA), sampai Unit-unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) misalnya Mahasiswa Pecinta Alam (MAPALA), Lembaga Dakwah Kampus(LDK) dan lain-lain.

Pada Sabtu 8  April 2017, bertempat di Aula kampus STAI Natuna, dilakukan pelantikan kepengurusan baru tersebut. Pelantikan kali ini mengusung tema “Membangun Karakter Budaya Organisasi Intelektual dan Kreatif”.Pelantikan ini berlangsung full day, dimulai dari pukul 08.00 sampai 17.00 wib. Sebagaimana ungkap Emeliyani selaku ketua panitia, “Hal ini dikarenakan banyaknya kegiatan dalam acara tersebut mulai dari pelantikan, UP-Grading oleh Ketua STAI Natuna dan ketua III bidang kemahasiswaan dan diakhiri tadarus bersama”

Acara pelantikan dan Up-Grading ini diikuti sekitar 200 peserta, meliputi semua Ketua, Pengurusdansemuaanggota lembaga-lembaga kemahasiswaan,dan dilantik langsung oleh Ketua STAI Natuna H. Umar Natuna, S.Ag.,M.Pd.I.dan Ketua III bidang kemahasiswaan  Kartubi S.E., M.E.I.serta dihadiri oleh beberapa Dosen lainnya.

Adapun yang dilantik menjadi ketua dari lembaga-lembagadiantaranya: ketua Senat Mahasiswa (SEMA) yaitu Emeliyani mahasiswi prodi EKIS, yang menjadi ketua  Dewan Mahasiswa (DEMA) adalah Dobi Saputra mahasiswa prodi EKIS, Ketua Mahasiswa Pecinta Alam(MAPALA) adalah Azmizar mahasiswa prodi KPI, Ketua Lembaga Dakwah Kampus(LDK) adalah Hendri mahasiswa prodi PAI.

Adapun yang dilantik menjadi ketua himpunan kemahasiswaan dari beberapa prodi diantaranya: ketua Himpunan Mahasiswa Hukum Pidana Islam (HMHPI) adalah Rudi, ketua Himpunan Mahasiswa Ekonomi Syariah (HIMES) Reni Yulianti, Ketua Himpunan Mahasiswa Prodi Pendidikan Agama Islam (HMP2) adalah Ahmad Suhendi, Ketua Himpunan Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini Islam (HMPAUDIS) adalah Leni Pane, dan yang menjadi ketua Himpunan Mahasiswa Komunikasi Penyiaran Islam (HMKPI) adalah Sadria Husandi.

Acara berlangsung lancer dan diikuti secara antusias oleh peserta, acara pelantikan yang dilakukan secara serenta kini memiliki tujuan, sebagaimana yang diungkapkan Ketua III bidang kemahasiswaan  Kartubi S.E., M.E.I. bahwa “up-grading kemahasiswaan betujuan untuk meningkatkan pemahaman kapasitas dari pengurus organisasi kemahasiswaan dalam rangka melaksanakan tugas dan fungsinya selama satu tahun kedepan, karena ketika mahasiswa paham dan mengerti tugas, fungsi dan tanggungjawabnya maka organisasi itu secara mandiri akan dapat melaksanakan kegiatannya sesuai dengan program kerja yang telah direncanakan tersebut. Oleh karenaitu, up-grading itu menjadi penting, karena mereka akan paham dengan program-program apa saja yang akan dijalankan oleh masing-masing bidang sesuai dengan visi dan misi dari organisasinya”.

Selain itu, Ketua bidang kemahasiswaan, yang juga Dosen ahli Ekonomi Syari’ah ini, melanjutkan uraiannya tentang Program kerja Organisasi Kemahasiswaan bahwa,  “Mereka nanti akan membuat program kerja, akan menyusun program kerja dan membuat matrik program kerja sehingga nantinya akan terevaluasi setiap tiga bulan sekali. Karena tiga bulan sekali nanti akan dilaksanakan rapat pleno untuk mengevaluasi tiga bulan yang telah dikerjakan. Kemudian untuk merancanakan tiga bulan yang akan datang. Kegiatan-kegiatan apa saja yang masih tersisa dan kira-kira apakah bisa direalisasikan atau tidak jadi itulah pentingnya menbuat program kerja kemudian dievaluasi setiap tiga bulan sekali.”

Kemudian, lanjutDosen yang dulunya juga seorang aktivis ini, menuturkan bahwa “Sebenarnya tidak sulit bagi mahasiswa untuk melaksanakan itu karena sudah tertuang dalam program kerja tahunan jadi tinggal nantinya dipersiapkan secara detail matrik program kerjanya. Bulan pertama mepersiapkan apa, kedua apa, ketiga apa. Dan sampai selama dua belas bulan seperti itu.”

Tags
Show More
Kepriwebsite

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close