Kepulauan RiauTanjungpinang

Berburu Kuliner Di Kota Tanjungpinang, Patut Coba Lakse Ini

Lihatkepri.com, Tanjungpinang – Jika anda punya waktu luang atau liburan bersama dengan keluarga untuk menikmati keindahan kota, suasana pantainya atau jika anda orangnya yang suka berburu makanan kuliner, sekarang gak perlu jauh-jauh datang saja ke Kota Tanjungpinang Provinsi Kepulauan Riau.

Tanjungpinang merupakan kota yang dikenal dengan begitu banyak makanan kuliner yang setiap saat memanjakan lidah anda.

Sebut saja lakse, makanan kulinernya orang melayu yang sudah terkenal dengan berbahan dasar sagu diolah dengan bahan-bahan seperti ikan yang masih segar kemudian diracik dengan berbagai bumbu-bumbu alami dan tak jarang mereka menambahkan bumbu kari sebagai penyedap sehingga membuat lakse menjadi kuliner yang paling di buru saat ini

Salah satu pembuat lakse yang terkenal di Tanjung Unggat, ibu Ida yang beralamat di Jl.Sultan Mahmud menuturkan bahwa sudah berjualan lakse ini selame 16 tahun .

“Dulu harganya masih 100 rupiah 1 cap biasanya saye buat 2 kg, itu pun tidak habis karena dulunya ditempat saye jual masih sepi dan orang banyak tak pandai makan lakse tapi sekarang ini banyak yang sudah pandai makan lakse,” ujarnya.

Dalam sehari, Ibu Ida , wanita asal Letung ini menceritakan bahwa hanya mampu membuat Lakse sebanyak 4-5 kg, dan perbungkusnya isinya ada 3 cap dengan harganya 5000.

“Tak sampai petang lansung habis. Saye tak mampu buat banyak karena dah tue semampu saye buat saje,” tuturnya.

(Junizar)
Mahasiswa Stisipol Raja Haji Jurusan Sosiologi

Tags
Show More
Kepriwebsite

One Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close