Kepulauan RiauNatuna

Wan Siswandi Minta Pengeboran Migas Natuna Libatkan Putra-putri Daerah

Lihatkepri.com, Natuna – Bupati Natuna, Wan Siswandi, meminta proses pengeboran Blok Migas Natuna dan pengoperasional pengeborannya dapat melibatkan putra daerah agar putra daerah Natuna tidak hanya menjadi penonton saja .

Saat jumpa pers setelah usai melakukan kegiatan rapat paripurna di kantor DPRD Kabupaten Natuna Jalan Yos Sudarso Batu Hitam Ranai, Senin (21/06/2021),  Wan Siswandi yakin putra-putri daerah Natuna pasti ada yang memiliki keahlian di bidang migas tersebut.

“Kabupaten Natuna juga memiliki SDM yang cukup mumpuni di bidang minyak dan gas. Jangan kita cuma jadi penonton, kalo untuk pekerja dan teknisi bagian pengeboran itu pasti akan memerlukan seorang yang sangat ahli dan berpengalam di bidangnya, ini pasti akan diisi dan di pandu oleh pihak perusahaan Migas itu sendiri karena tidak sembarang orang yang bisa dengan pekerjaan tersebut, ” ucapnya

Keberadaan perusahaan Migas ini dengan hadirnya di Natuna juga dapat memberi kesempatan kepada putra-putri daerah, untuk bekerja dan mengembangkan ilmu pengetahuan mereka semasa mereka di bangku perkuliahan

Harapan yang sama juga disampaikan oleh Ketua Ikatan Alumni Teknik Mineral Natuna (IKATEMA), Soni Hendra yang juga merupakan alumni Teknik Perminyakan UPN Jogjakarta saat ia berada di Kantor Bupati Natuna beberapa hari yang lalu dalam agenda rapat bersama Bupati dan jajaran pemerintahan vertikal Kabupaten Natuna.

“Peran serta Pemkab Natuna untuk dapat menjembatani putra-putri daerah untuk bekerja di perusahaan migas. Kita mau Pemkab Natuna dan Perusahaan Migas tersebut dapat memberikan celah dan ruang kepada putra-putri daerah supaya dapat masuk bekerja melalui jalur khusus karena mengingat perusahaan tersebut pasti akan membutuhkan tenaga kerja yang banyak,” ungkapnya

(Mhd Amin)
Kepala Biro Natuna

Tags
Show More
Kepriwebsite

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close