BintanKepulauan Riau

Apri Sujadi : Disiplin Kunci Keberhasilan Untuk Meraih Cita-Cita

Lihatkepri.com, Bintan – Hari pertama masuk sekolah, Bupati Bintan, H. Apri sujadi, S.sos didampingi Kadis Pendidikan, Camat Bintan Utara serta guru-guru se Kecamatan Bintan Utara melaksanakan upacara bendera di SMA Negeri 5, Kecamatan Bintan Utara, Senin (18/7/2016).

Selaku inspektur upacara, Apri Sujadi mengawali amanatnya dengan mengucapkan minal aidzin walfaizin kepada seluruh majelis guru, murid dan peserta upacara.

Selanjutnya, Apri Sujadi juga memotivasi siswa dan sisei yang baru masuk untuk menggali kemampuan dan meningkatkan prestasi.

“Tantangan pada masa sekarang dengan di berlakukannya masyarakat economi asean tentu perlu persaingan, beliau berpesan saat – saat yg paling indah dalam menempuh jalur pendidikan adalah masa-masa SMA tentunya pengembangan diri dan prestasi harus terus di kembangkan,” ujar Apri Sujadi.

Untuk itu menurut Apri Sujadi, perlunya kerja keras dan disiplin yang baik. Selain itu juga tanpa adanya disiplin sulit untuk mencapai tujuan yang diinginkan .

“Pada program tahun 2017 mendatang pemerintah Kabupaten Bintan telah mencanangkan program Pemuda Gemilang,” ujar Apri Sujadi, dikutip dari laman Media Center Bintan.

Apri Sujadi menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Bintan memberikan kesempatan kepada generasi pemuda Bintan sebagai pelaku pembangunan di Kabupaten Bintan.

Dalam kesempatan yang sama Bupati Bintan Apri Sujadi juga memberikan motivasi bahwa Ia adalah salah satu putra daerah yang mampu memberikan kontribusinya ke pada daerah.

“Untuk itu Saya berpesan kepada seluruh murid, gapailah cita-cita setinggi langit serta tidak mudah putus asa dalam mencapai tujuan yang diinginkan dan lakukan pengembangan diri sesuai bakat serta minat,” ujar Apri Sujadi .

Show More
Kepriwebsite

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close