Batam

Emak-Emak Senam Sehat Batam Dukung Gus Muhaimin Capres, Minta Sembako Tak Naik

BATAM – Emak-emak Kampung Melayu, Bukit Jodoh, Kota Batam, meminta Ketua Umum DPP Partai Kebangkita Bangsa (PKB) A Muhaimin Iskandar untuk dapat menekan harga-harga kebutuhan sembilan bahan pokok (sembako), terutama memasuki bulan Ramadhan.

Emak-Emak Senam Sehat Batam Dukung Gus Muhaimin Capres, Minta Sembako Tak Naik
Emak-Emak Senam Sehat Batam

“Kami emak-emak meminta Bapak Gus Muhaimin agar harga sembako tidak naik. Menjelang Ramadhan ini cabe, telur, bawang dan gas, sudah mulai bergerak naik,” kata Ibu Eka, sebagai juru bicara perkumpulan emak-emak Senam Sehat Kampung Melayu kemarin di Batam.

Eka pun membakar semangat ibu-ibu, “Gus Muhaimin, Gus Muhaimin, Gus Muhaimin,” yang disambut tetiakan, “Oke … Oke … Presiden.”

Surya Makmur Nasution dari Relawan Gus Muhaimin for Presiden mengatakan, apa yang dikeluhkan emak-emak tersebut hal yang wajar.

Faktanya, saat ini harga-harga sembako sudah naik. Cabai rawit semula Rp 54 ribu per kg naik menjadi Rp 70 ribu per kg. Harga cabai setan mencapai Rp 85 ribu per kg.

Harga telur semula Rp 54 ribu per papan naik menjadi Rp 59 ribu per papan. Bawang merah semula Rp 24 ribu per kg naik menjadi Rp 27 ribu per kg.

Kemudian, Gas elpiji yang 12kg misalnya, biasanya harganya 160 ribu per tabung, naik menjadi 200 ribu per tabung.

Tags
Show More
Kepriwebsite

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close