Kepulauan RiauNatuna

Menkominfo RI Akan Ke Natuna Untuk Ground Breaking Pembangunan BTS BAKTI di Desa Kelanga

Lihatkepri.com, Natuna – Dengan terwujudnya Indonesua menuju “Digital Nation’, Kementerian Komunikasi dan Informatika c.q Badan Aksesibilitas Tekomunikasi dan Informasi (BAKTI) terus mengupayakan pembangunan insfrastruktur TIK secara merata di wilayah 3T (Terdepan, Terluar dan Tertinggal)

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Natuna, Raja Darmika

Sebagai salah satu upaya tersebut, Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia akan melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau pada tanggal 22 s.d 23 April 2021 dalam agenda Peletakan Batu Pertama (Ground Breaking) Pembangunan BTS BHAKTI di Desa Kelanga.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Natuna, Raja Darmika mengatakan bahwa sedang dilakukan survey oleh salah satu penyedia jasa yang di tunjuk oleh BAKTI Kementerian Kominfo.

“Saya sudah menerima secara langsung, kedatangan tim survey tersebut dalam rangka percepatan pembangunan BTS, Kamis (15 April 2021) hingga selesai sekitar bulan Mei kedepan,” ujarnya

Menurut Raja Darmika, Pembangunan BTS dan akses internet di 17 lokasi ini nantinya anak tersebar di 9 wilayah kecamatan di Natuna.

“Diharapkan akan mempercepat tranformasi digital daerah, percepatan digitaliasasi daerah dan menuntaskan wilayah blankspot 4G atau titik kosong signal 4G,” ujarnya.

Atas nama Pemkab Natuna, Raja Darmika berterima kasih kepada Kementerian Kominfo atas dukungan pembangunan BTS dan akses internet di Kabupaten Natuna berjuluk Mutiara di ujung utara Indonesia ini.

“BTS ini merupakan infrastruktur digital, tanpa BTS, transformasi digital tidak akan berjalan,” ujarnya.

Dengan adanya pembangunan BTS dari tahun ke tahun ini, jumlah wilayah blankspot 4G semakin berkurang, bahkan seluruh desa diharapkan nantinya dapat menggunakan signal dengan mudah, sehingga dapat melancarkan komunikasi dan akhirnya meningkatkan ekonomi.

Tags
Show More
Kepriwebsite

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close