Batam

Pemuda ICMI Kepri, OKP serta Ormas Akan Gelar Dialog Terbuka Bersama PLN Batam

BATAM – Menindaklanjuti keresahan masyarakat atas kenaikan tarif listrik oleh PLN Batam, Pemuda ICMI Kepri bersama Rampai Nusantara dan sejumlah organisasi kepemudaan serta tokoh Islam di Kepulauan Riau akan mengadakan dialog terbuka lintas sektor bersama manajemen PLN Batam.

Dialog ini dijadwalkan berlangsung di Hotel PIH Batam Center dalam waktu dekat, dan akan menjadi forum resmi yang menghadirkan berbagai pihak untuk mendiskusikan secara terbuka dampak kenaikan tarif listrik terhadap kehidupan sosial-ekonomi masyarakat.

Kegiatan ini akan melibatkan tokoh agama, akademisi, perwakilan DPRD, pelaku usaha, serta masyarakat pengguna listrik yang merasakan langsung dampak kebijakan tersebut.

Menurut Ketua Pemuda ICMI Kepri Andriansyah Sinaga , langkah ini bertujuan untuk mengembalikan semangat musyawarah dalam pengambilan kebijakan strategis publik.

‘Kami ingin semua pihak didengar secara setara, dan PLN tidak mengambil keputusan sepihak tanpa mempertimbangkan realitas sosial di lapangan,’ ujarnya.

Ketua Rampai Nusantara Kepri, Supriadi, menambahkan bahwa dialog ini akan menjadi titik awal kolaborasi antara masyarakat sipil dan institusi negara dalam mewujudkan energi yang berkeadilan. Ia berharap hasil diskusi nanti akan ditindaklanjuti oleh pemerintah pusat melalui Kementerian ESDM.

Para tokoh Islam dari berbagai ormas juga menyambut baik kegiatan ini dan menyatakan siap hadir dalam diskusi terbuka untuk menyampaikan pandangan moral dan sosial terkait dampak kebijakan energi terhadap umat.

Dialog ini juga akan dibuka untuk perwakilan mahasiswa, organisasi masyarakat sipil, serta jurnalis lokal agar prosesnya transparan dan akuntabel.

Penyelenggara mengajak semua elemen untuk menjaga suasana kondusif dan menjadikan forum ini sebagai ruang pendidikan politik publik yang sehat dan partisipatif.

Untuk informasi lebih lanjut dan konfirmasi kehadiran, silakan menghubungi panitia pelaksana ” Kita buat umum silakan nanti registration dafatr kepada Pemuda ICMI Maupun Rampai Nusantara ” tutup Andriansyah

Tags
Show More
Kepriwebsite
Close