Pendidikan

Perhelatan Megapolitik Jelang Pemilu 2024

Pemilu merupakan suatu keharusan bagi suatu negara yang telah menetapkan dirinya sebagai negara demokrasi. Sampai saat ini pemilu dianggap sebagai suatu perisitiwa ketatanegaraan yang sangat penting karena pemilu melibatkan rakyat secara keseluruhan yang memenuhi persyaratan-persyaratan tertentu. Demikian pula dengan adanya pemilu rakyat dapat menyatakan kehendaknya terhadap garis-garis politik. Kita perlu tahu alasan mengapa pemilihan umum ini menjadi variabel yang sangat penting dalam suatu negara demokrasi. Karena dengan adanya pemilu kebebasan berpendapat terhadap individu terbuka, karena para kontestan politik yang mendapatkam kekuasaan membutuhkan dukungan dan suara dari rakyat itu sendiri. Rakyat mampu menilai kelayakan seorang pemimpin itu harus yang memenuhi kriteria rakyat itu sendiri.

Pemilu 2024 merupakan kontestasi terbesar sepanjang sejarah Indonesia, bahkan dunia karena Pemilu 2024 akan dilaksanakan pada tanggal 14 Februari yaitu Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, DPR RI dan DPD RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota, sedangkan Tangga 27 November akan di laksanakan Pemilihan Kepala Daerah baik itu Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati maupun Walikota dan Wakil Walikota.

Menjelang tahun politik pada pemilihan umum atau Pemilu 2024, tentunya sejumlah partai dan tokoh politik pun menyiapkan ancang-ancang untuk meningkatkan elektabilitasnya demi mencapai tujuannya dalam kontestasi politik dua Tahun kedepan. Saat ini seluruh partai partai yang sudah terdaftar sebagai kontestan pemilu 2024 melakukan guyonan kegiatan demi menarik atensi masyarakat Dimana terdapat banyak partai baru yang di anggap asing oleh masyarakat. Tentunya hal ini menjadi tantangan bagi partai partai baru harus bekerja keras untuk dapat suara dengan menunjukkan eksistensinya.

Walaupun kampanye besar belum di laksanakan tetapi tentunya kampanye kecil dengan terjun langsung kemasyarakat sudah di jalani oleh para kandidat sebagainya mengadakan event besar, Pemberian bantuan kepada nelayan petani, maupun kampanye melalui media sosial. Persoalan yang kerap terjadi di kancah politik adalah terkait krisis kepercayaan masyarakat terhadap partai yang di rasakan mayarakat yang sering di kecewakan.

Yang menjadi sorotan publik adalah menjelang pemilihan presiden dan wakil presiden, mengapa demikian karena para calon presiden dan wakil presiden belum terlihat siapa yang menjadi kandidat disetiap koalisi partai. Di media sosial, di TV turut saling menentukan calon terbaik untuk menjadi orang nomor satu di Indonesia. Sebagai pemilih yang cerdas akan memilih kandidat yang berintegritas dan mampu mengatas polemik maasyarakat dan kesejahteraan masyarakat.

Jadikan demokrasi 2024 nantinya sebagai pesta rakyat dalam menentukan pemimpin pemimipin yang bertanggung jawab entah itu di Tingkat Nasional,Provinsi maupun Kabupaten/Kota. Memakmurkan masyarakat adalah hal terpenting jangan hanya mengatasnamakan rakyat tetapi tidak merakyat.

Penulis

Nadia
NIM 21103001
Prodi Sosiologi

Tags
Show More
Kepriwebsite
Close