Pendidikan

BEM KM UMRAH Gelar World Cleanup Day Nasional di Pengudang

TANJUNGPINANG – Wakil Presiden Mahasiswa BEM KM UMRAH  menyatakan, kegiatan WCD itu merupakan aksi yang baik untuk lingkungan. Rangkaian kegiatan tersebut dilaksanakan pada 17 September 2022 di kawasan desa Pengudang Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau. Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka memperingati World Cleanup Day (WCD) 2022.

WCD adalah aksi bersih-bersih yang dilaksanakan dalam satu hari secara serentak di seluruh Indonesia dengan bekerjasama dengan Forum Lingkungan Hidup Nasional dan beberapa BEM Universitas Seluruh Indonesia. WCD dilakukan untuk menegaskan bahwasanya salah satu konsep Maritim adalah menjaga Lingkungan.

Kegiatan ini juga momentum menghidupkan animo dari berbagai ormawa kampus, dan kepedulian Mahasiswa Universitas Maritim Raja Ali Haji yang melibatkan berbagai organisasi seperti Mahasiswa Pecinta Alam, Maritim Diving Club membersihkan bumi dari sampah.

BEM KM UMRAH Gelar World Cleanup Day Nasional di Pengudang
BEM KM UMRAH Gelar World Cleanup Day Nasional di Pengudang

 

Agenda tersebut diharapkan mampu meningkatkan kepedulian terhadap permasalahan sampah dan menumbuhkan rasa cinta pada bumi dan keberlanjutannya.

“Mengundang para ormawa kampus melaksanakan kegiatan dengan tersebut untuk sama sama mengetahui pengumpulan dan pengelolaan sampah, WCD ini juga menjadi rujukan bagi masyarakat sekitar yang ingin belajar manajemen sampah,” ujar Wakil Presiden Mahasiswa UMRAH Jhon Wesly Lbn Tobing

Ia berharap, agenda bersih-bersih tersebut dapat menyadarkan masyarakat akan pentingnya memilah sampah di rumah

“Target dari kegiatan bersih-bersih bersama itu bukan membersihkan bumi serempak dalam satu hari, tetapi memberikan edukasi pengelolaan sampah secara berkelanjutan,” ujarnya

Menurutnya, dengan menjaga keseimbangan alam, masyarakat akan diberikan keleluasaan dalam bergerak atau beraktivitas sehari-hari.

“Dunia terlalu luas, kita mulai dari diri sendiri,” ujarnya

Tags
Show More
Kepriwebsite

One Comment

Close