Natuna

Bupati Natuna: Manusia Harus Bersyukur Atas Nikmat yang Sudah Diberikan

NATUNA – Kali ini Pemkab Natuna melakukan safari Ramadhan di Kecamatan Bunguran Batubi, Bupati Natuna beserta rombongan tunaikan agenda safari bertempat di Masjid Hikmatul Huda, Kecamatan Bunguran Batubi, Safari Ramadhan 1443 H Tahun 2022 M Pemerintah Kabupaten Natuna Provinsi Kepulauan Riau, Selasa 12/04/2022.

Bupati Natuna, Bersalaman Dengan Warga Batubi Saat Kunjunga Safari Ramadhan di Masjid
Bupati Natuna, Bersalaman Dengan Warga Batubi Saat Kunjunga Safari Ramadhan di Masjid Besar Hikmatul Huda

Turut hadir dalam acara tersebut Bupati Natuna, Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Natuna, Asisten 3 Administrasi Umum, Kepala Basarnas Natuna, Kepala Kejaksaan Negeri Ranai, Kepala OPD, FKPD Kabupaten Natuna, Kabag Kesra, Kabag Humas, Camat Bunguran Batubi, beserta Tokoh Masyarakat.

Camat Bunguran Batubi, Fadli dalam sambutannya menyampaikan terimakasih kepada Bupati Natuna beserta rombongan sudah melaksanakan Safari Ramadhan di kecamatan Bunguran Batubi ini.

“Saya mewakil masyarakat Batubi mengucapkan terima kasih atas kunjungan Pak Bupati beserta rombongan ke Kecamatan Bunguran Batubi ini”. Ungkapnya

Selanjutnya, Fadli menyampaikan jumlah masjid dan surau di Kecamatan Bunguran Batubi.

“Di Bunguran Batubi ini terdapat 9 masjid dan 11 mushola, masjid besar Hikmatul Huda ini sudah di tetapkan sebagai masjid besar di Kecamatan Bunguran Batubi ini, berdasarkan kesepakatan para tokoh masyarakat, dan insyaallah kedepan acara-acara hari besar Islam Kecamatan akan diaaaaa aok laksanakan di masjid sini”. Ujar Fadli

“Pada akhir sambutannya Fadli .mengucapkan banyak terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Natuna dalam hal ini Bapak Bupati, yang sudah memberikan perhatian atas beberapa pembangunan di daerah ini, mudahan-mudahan dengan perhatian ini bisa memberian kesejahteraan untuk masyarakat kami”, Tutupnya.

Dalam Kesempatan yang sama Bupati Natuna Wan Siswandi menyampaikan kata sambutan memperkenalkan para pimpinan organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Natuna.

“Tujuan saya mengenalkan para OPD ni karena awal kehidupan itu mengenal diri, ketika sudah mengenal diri kita akan tau diri, kita tidak akan sombong, dengan kenal akan timbul rasa menghargai dan rasa tolong menolong”. Ujar Wan Siswandi

Kemudian Wan Siswandi menyampaikan sebagai manusia harus bersyukur atas nikmat yang telah Allah berikan.

Datangnya ke Batubi ini semua atas izin Allah SWT, maka sepatut kita semua harus bersyukur atas semua kenikmatan yang telah Allah berikan kepada kita, baik itu jabatan, harta, tahta dan segala hal yang kita miliki, ingat itu hanya titipan Allah”. Pungkas nya

Diakhir sambutannya Bupati Natuna Wan Siswandi semoga kegiatan Safari Ramadhan ini mempererat tali silaturahmi antara Pemerintah Kabupaten Natuna dengan Masyarakat.

“Semoga dengan adanya kegiatan Safari Ramadhan ini mempererat tali silaturahmi antara Pemerintah Kabupaten Natuna dengan Masyarakat, serta media penyampai aspirasi masyarakat”. Tutup nya

(Mhd. Amin)

Tags
Show More
Kepriwebsite

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close