KarimunKepulauan Riau

PMII Karimun Galang Dana Musibah Banjir dan Tanah Longsor

Lihatkepri.com, Karimun – Pengurus Cabang (PC) Pegerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) melakukan penggalangan dana terkait musibah banjir dan tanah longsor yang terjadi di Tanjungpinang dan Bintan.

Aksi sosial ini dilakukan pada Selasa sore, 5/12/2020 di Simpang Lampu Merah Sungai Lakam, Karimun. Kegiatan ini sejalan dengan open donasi yang telah dilakukan sebelum turun ke lapangan.

Koordinator aksi dalang dana, Mohd. Sukri mengatakan masyarakat Karimun antusias ikut membantu. Alhamdulillah, sudah ada masyarakat yang ikut menyumbangkan pakaian dan sembako ketika kita buka open donasi kemarin.

Soal turun hari ini, Mohd. Sukri menilai kegiatan sosial ini tujuannya untuk meringankan beban saudara kita yang sedang mengalami musibah.

“Walau tak seberapa tapi semoga ini bermanfaat, tidak semua orang menghendaki musibah ditengah wabah Covid-19,” ujarnya.

Kegiatan ini merupakan bentuk dari kepedulian mahasiwa yang tergabung dalam Pengurus Koordinator Cabang (PKC) Pegerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Riau – KEPRI yang mengeluarkan intruksi untuk melakukan galang dana. Selain di Karimun, hal serupa juga dilakukan di Batam dan beberapa wilayah Provinsi Riau melalui pengurus cabang PMII di daerah.

Tags
Show More
Kepriwebsite

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close