AnambasKepulauan Riau

KNPI Jemaja Sukses Gelar Lomba Ceramah dan Adzan

Lihatkepri.com, Anambas – Semarak tahun baru Hijjriah 1441 masih terasa dan KNPI Jemaja mengambil momen ini dengan mengadakan kegiatan lomba ceramah tingkat SD dan lomba adzan tingkat MDA se Kecamatan Jemaja dan Jemaja Barat.

Ketua KNPI Jemaja, Mudahir,S.Pi

Kegiatan dilaksanakan pada Minggu (08/09/2019) bertenpat di Mesjid Al – Ikhsan Kelurahan Letung. pada pukul 09.00 wib yang dibuka langsung oleh Camat Jemaja. Turut hadir dalam undangan yaitu KUA Jemaja, Camat Jemaja, Sekcam Jemaja Barat, Posal Jemaja, Lurah Letung.

Dalam sambutannya, Kardi Candra selaku ketua pelaksana mengatakan bahwa kegiatan ini dalam rangka mencari bibit penceramah dan adzan untuk mengahadapi masa depan, serta mempersiapkan pemuda agar aktif karena ada pepatah mengatakan kalau pemuda tidak aktif maka alamat kampung akan tenggelam.

Sementara Ketua KNPI Jemaja, Mudahir,S.Pi dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan agar menumbuh dan menanamkan nilai-nilai islami sehingga generasi muda memiliki cita-cita untuk menjadi penceramah.

“Selain itu untuk membentengi derasnya arus globalisasi dan modernisasi yang menggerus budaya ketimuran kita. Kegiatan ini selain untuk menanamkan nili nai keislaman bagi peserta didik juga untuk kawan-kawan pengurus KNPI sebagai ujung tombak pembangunan dan generasi pewaris peradaban,” ujarnya, kepada lihatkepri.com.

Mudahir juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus yang sudah bertungkus lumus dalam menyukseskan kegiatan ini dan tidak lupa juga kepada Ketua Sahabat IGN yang telah membantu dari segi materi.

“Kami memang tidak punya banyak anggaran tetapi dengan modal semangat kami bisa melaksanakan kegiatan apalagi jika KNPI memiliki anggaran sendiri,” ujarnya

Selanjutnya, Camat Jemaja dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada KNPI yang telah melaksanakan acara ini dan ini sudah membantu dalam menyukseskan visi dan misi Bupati Kepulauan Anambas.

“Kita berharap kedepannya bisa kita agendakan agar menjadi agenda tahunan,” ujarnya

Dalam hal ini, antusias peserta dapat dilhat dengan banyaknya anak-anak yang hadir meramaikan acara ini, yaitu untuk kegiatan lomba ceramah diikuti oleh 15 peserta dari target peserta sebanyak 24 orang dari 12 SD, sementar peserta lomba Adzan 7 peserta dari target peserra 10 orang.

“Kita sangat menyayangkan bagi sekolah yang tidak mengirimkam peserta didiknya karena ini adalah wadah mencari bakat dan menumbuhkan semangat nilai-nilai keislaman,” tutup Mudahir

Tags
Show More
Kepriwebsite

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close