BatamKepulauan Riau

Safari Ramadhan hadiri Jambore Kader Posyandu Batu Aji

Lihatkepri.com, Batam – Anggota DPRD (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah) Kota Batam, Safari Ramadhan, S.Pd.I menghadiri acara Jambore Kader Posyandu Batu Aji, Senin (2/5/2016).

“Kami DPRD Batam Komisi IV yang membidangi kesehatan sangat mengapresiasi kegiatan ini dan kerja Kader Posyandu kota Batam, karna banyak berbuat dan para Kader Posyandu serta Kader PKK telah menunjukkan peran dalam mengasah dan mengasuh masyarakat untuk menjadi berdaya dan mandiri serta berdaulat dalam mengatasi kesehatan,” ujar Safari Ramadhan.

Selain itu, Safari Ramadhan mengatakan, banyak capaian yang telah dibuat oleh para Kader, namun belum menyentuh seluruhnya kepada masyarakat.

“Karna kita maklumi dengan keterbatasan anggaran dan personil,” ujar Safari Ramadhan.

Safari Ramadhan akan selalu mengupayakan masukan -masukan yang baik kepada pemerintah semoga kegiatan Kader Posyandu dapat terus berjalan dan lebih baik lagi kedepannya.

“Kami sangat meyakini pemerintah sangat memperhatikan program Posyandu.apalagi kegiatan ini juga dihadiri oleh ketua team penggerak PKK kota Batam, camat dan lurah sekecamatan Batu Aji,” ujar Safari Ramadhan.

Show More
Kepriwebsite
Close