KarimunKepulauan Riau

Ispawandi Jabat Ketua Himpunan Akademikus Kepulauan Kundur

Lihatkepri.com, Karimun – Himpunan Akademikus Kepulauan Kundur (HAK) yang menjadi wadah perkumpulan sarjana kepulauan kundur menggelar Musyawarah Besar (Mubes) ke IV untuk mengganti tampuk kepemimpinan dan kepengurusan organisasi.

Ispawandi, Ketua HAK

Kegiatan diselenggarakan pada Sabtu (28/9) di gedung balai Sri Gading, Kecamatan Kundur, Kabupaten Karimun yang dihadiri oleh anggota HAK.

Ketua panitia penyelenggara Musyawarah Besar Himpunan Akademikus Kepulauan Kundur (HAK), Kurniadi menyatakan bahwa Mubes ini merupakan yang ke IV semenjak di dirikan organisasi ini pada tahun 1999 oleh para tokoh pendiri.

“Alhamdulillah mubes ini berjalan dengan lancar sesuai mekanisme yang ada sampai pada akhirnya telah terpilih ketua yang baru.” ujarnya.

Kurniadi mengatakan bahwa mubes  ini selain menyampaikan laporan pertanggungjawaban kepengurusan sebelumnya, juga memilih tampuk pimpinan organisasi untuk masa bakti berikutnya.

“Dan setelah kita laksanakan, terlpilih bapak  ispawandi yang juga kepala sekolah SMA N 4 Kundur menjadi ketua HAK periode 2019-2022 berdasarkan hasil kesepakatan seluruh peserta Mubes,” ujarnya

Ketua HAK terpilih Ispawandi menyatakan bersyukur karena telah mendapatkan kepercayaan dari para peserta mubes untuk memimpin organisasi. Dalam sambutan usai ditetapkan sebagai ketua, beliau meminta kepada seluruh anggota HAK untuk senantiasa memberikan saran dan terus membantu mengembangkan organisasi.

“Ini amanah yang dititipkan kawan-kawan kepada kami. Semoga kami bisa mengayomi dan mempererat silaturahmi antara kita.” tutur Ispawandi

Lebih lanjut Ia juga mengatakan akan segera membentuk kepengurusan yang nantinya akan diadakan pelantikan yang akan disejalankan orasi ilmiah dari para doktor asal Kepulauan Kundur untuk memaparkan hasil pemikirannya untuk pembangunan Kepulauan Kundur.

“Insyaalah nanti kami akan mengundang para lulusan doktor asal Kepulauan Kundur untuk memberikan orasi ilmiah di depan seluruh anggota HAK dan elemen masyarakat kepualuan kundur.” tambah Ispawandi

Senada dengan hal tersebut, Dewan Pembina HAK Farida Syahdu dalam sambutannyaengatakan HAK harus kembali menjadi wadah pemikir dari para akademikus dan menjadi mitra pemerintah dalam menentukan kebijakan Kepulauan Kundur ke depan.

“Karna organisaai ini didirikan untuk wadah para sarajana Kepulauan Kundur untuk menyatukan pemikiran yang nantinya akan bermanfaat pada pembanguna Kepulauan Kundur,” ujarnya.

Tags
Show More
Kepriwebsite

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close