Kepulauan RiauTanjungpinang

Gerakan Aliansi Mahasiswa Kepri Bakar Nawacita Jokowi-JK

Lihatkepri.com, Tanjungpinang – Gerakan Aliansi Mahasiswa Kepri Bakar Nawacita Jokowi-JK, Hal tersebut dilakukan pada saat aksi unjuk rasa puluhan mahasiswa di Tugu Provinsi Kepulauan Riau, Jumat (14/9/2018)

Khaidir (Korlap II )

Menurut Ryan, Puluhan Mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Aliansi Mahasiswa (GAM) Kepulauan Riau (Kepri) mengelar aksi unjuk rasa ini sebagai bentuk keprihatinan Mahasiswa terhadap keadaan bangsa saat ini.

“Hari ini kita bersama-sama turun ke jalan sebagai bentuk keprihatinan kita (Mahasiswa) dengan keadaan bangsa sekarang di bawah kepemimpinan Jokowi-Jusuf Kalla yang tidak berhasil menyelesaikan Polemik bangsa,” ujarnya kepada lihatkepri.com.

Gerakan Aliansi Mahasiswa Kepri Bakar Nawacita Jokowi-JK

Selanjutnya, Ryan juga menambahkan dalam aksi ini ada beberapa tuntutan yang disampaikan, sebagai berikut :

  1. Copot Menteri Agama Republik Indonesia terkiat aturan larangan pengeras suara
  2. Meminta menteri terkait segera mengambil tindakan terkait ekonomi bangsa yang semakin memburuk
  3. Stop impor luar negeri
  4. Stop persekusi terhadp ulama
  5. Tolak pemberian gelar Sri Utama Mahkota Negara kepada Presiden Joko Widodo oleh Lembaga Adat Melayu Provinsi Kepri
  6. Menolak Pembangunan Multiyear Gurindam 12 yang mengunakan anggaran APBD Kepri dan tidak ada di RPJMD 2016-2021 Kepri.

,”Rupiah semakin melarat, Rakyat yang sekarat, Hutang semakin Meningkat. Jokowi-Jk Gagal,” ujarnya.

Selanjutnya, Khaidir juga mengatakan bahwa aksi ini merupakan bentuk kepedulian Gerakan Aliansi Mahasiswa Provinsi Kepulauan Riau dalam menyikapi isu-isu yang terjadi saat ini.

“Mahasiswa di Kepri tidak tidur, Kita akan terus perjuangkan. Hidup Mahasiswa,” ujarnya

Gerakan Aliansi Mahasiswa Kepri
Gerakan Aliansi Mahasiswa Kepri
Show More
Kepriwebsite

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close