AnambasKepulauan Riau

Safari Ramadhan, Bupati Bahas Kesehatan Masyarakat

Lihatkepri.com, Anambas – Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) melaksanakan jadwal safari ramadhan yang ketiga setelah melaksanakan safari ramadhan di jemaja dan jemaja timur tepatnya di Masjid Al-Huda Desa Impol dan Masjid Nurul Iman Desa Genting Pulur waktu lalu.

Agenda safari ramadhan 1439 H / 2018 M Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas (26/05) adalah di Masjid Nurul Iman Dusun Pesisir Timur, Kecamatan Siantan. Bupati Kepulauan Anambas, ABDUL HARIS, SH didampingi oleh Wakil Bupati Kepulauan Anambas, WAN ZUHENDRA menghadiri kegiatan rutin tahunan Pemerintah KKA.

Selain itu turut hadir juga Anggota DPRD KKA, Sekretaris Daerah KKA, SAHTIAR,SH.MM., RKPD dan OPD dilingkungan Pemerintah KKA, Camat Siantan, Kepala Desa Dusun Pesisir Timur dan Tokoh Masyarakat Dusun Pesisir Timur.

Safari ramadhan Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas direncanakan akan dilaksanakan 11 kali selama bulan ramadhan dengan jumlah 7 Kecamatan dengan 11 Desa/Masjid akan dikunjungi. Agenda ini direncanakan akan berakhir pada 06 Juni 2018 mendatang dengan kunjungan safari di Kecamatan Siantan.

“Kegiatan Rutin Tahunan ini merupakan agenda yang bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi antara Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas dengan masyarakat KKA. Harapan kita bersama, agar dengan adanya kegiatan rutin ini hubungan antara Pemerintah Daerah dengan Masyarakat bisa terjalin dengan baik,” ujar Bupati.

Didalam kesempatan ini juga, Bupati KKA berdiskusi dengan masyarakat Dusun Pesisir Timur terutama terkait hal kesehatan dan ketersedian medis di Dusun Pesisir timur. Acara ditutup dengan penyerahan bingkisan dari Pemerintah Daerah kepada masyarakat Dusun Pesisir Timur yang sudah terlebih dahulu terdata dan berhak untuk menerimanya. (Sumber : HumProKKA)

Show More
Kepriwebsite

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close