KarimunKepulauan Riau

Ketua Komsat HMI Karimun Angkat Suara Soal Hari Nelayan Nasional

Lihatkepri.com, Karimun – Tanggal 6 April 2018 selalu diperingati sebagai hari Nelayan Nasional untuk mengangkat harkat martabat nelayan mengingat jasa para pahlawan protein bangsa.

Sebagai aset nasional dalam menunjang perekonomian nasional nelayan perlu mendapatkan perhatian lebih. Ketua HMI Komisariat Karimun, Bagus Tira Sanjaya pun angkat suara akan persoalan ini.

Di temui saat bermain futsal bersama PC PMII Karimun, Ketua HMI Komsat Karimun terpilih tahun 2018-2019 ini mengatakan moment silaturahmi ini untuk memperat persaudaraan antar sesama organisasi islam di Karimun.

“Semoga silaturahmi ini terus ditingkatkan antara HMI dan PMII.” Katanya.

Usai pertandingan, mahasiswa asal Universitas Karimun ini juga menambahkan ketika disinggung perihal Hari Nelayan Nasional (HNN) yang jatuh pada 6 April 2018. Ia berharap pemerintah bisa merealisasikan programnya, apalagi yang berkaitan dengan kasus pantai dan laut yang sedang berjalan di Kel. Baran, Kab. Karimun.

“Saya berharap kepada pemerintah agar kebijakan-kebijakan yang telah di buat yang bertujuan untuk mensejahterakan para nelayan bisa direalisasikan dengan baik.” Tuturnya. (Rudi)

Show More
Kepriwebsite

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close