Kepulauan RiauTanjungpinang

Alfa Character Building & Public Speaking Center Akan Gelar Seminar Parenting

Lihatkepri.com, Tanjungpinang – Alfa Character Building & Public Speaking Center Akan Gelar Seminar Parenting untuk Generasi yang lebih baik

Kegitan seminar parenting ini rencananya akan digelar di Gedung Veteran Jl. Basuki Rahmat Tanjungpinang, Minggu (01/03/2020) pukul 08.30 s.d 11.30 WIB..

Dengan mengangkat tema “Membangun Generasi Mandiri Dan Bervisi Besar”. Jika tertarik untuk mengikuti seminar ini, silahkan hubungi Fitri (081973372377) dan Eko (085765626396).

Alfa Character Building & Public Speaking Center

Dengan biaya pendaftaran sebesar Rp 250.000 melalui transfer via Bank Syariah Mandiri A.n Ana Gustina (7136564457). Anda akan mendapatkan Sertifikat dan Snack.

Serta berkesempatan mengikuti seleksi pembelajaran gratis selama 1 tahun untuk anak peserta seminar yang berusia 12-17 tahun.

Selain itu, seminar parenting ini akan diisi oleh Mtv. Mahmud Arifin, CHT,.CMPS,.MCHC seorang Motivator nasional, Penulis BUku Iam Public Speaker, Founder Alfa Character Building & Public Speaking Center, Dosen KAHFI Motivator, Dosen Public Speaking di Stisipol Raja Haji Tanjungpinang

Arifin mengatakan bahwa seminar ini dibuat berawal dari keresahan melihat anak-anak remaja yang merupakan aset negara ini dilalaikan dengan hiburan, permainan dan gadget.

“Sehingga tidak sadar bahwa mereka harus mempersiapkan diri dalam menghadapi tantangan dimasa depan dimana mereka harus bersaing bukan hanya dengan penduduk lokal akan tetapi mereka juga harus bersaing dengan penduduk global,” ujarnya.

Menurut Arifin, dikarenakan dimasa depan pasar bebas akan terbuka lebih lebar lagi, terkhusus di daerah perbatasan seperti provinsi Kepri.

“Tentu saja kita tidak menginginkan dimasa depan anak-anak kita hanya menjadi penonton di negeri nya sendiri,” ujarnya

Mungkin ada pertanyaan mengapa yang mau belajar anaknya yang ikut seminar orang tua nya. Arifin mengatakkan itu dilakukan agar ada kesamaan visi antara kami dengan orang tua.

“Karena pendidikan tidak akan pernah berhasil secara maksimal apabila tidak ada kerja sama yang baik antar lembaga pendidikan dengan orang tua,” ujarnya.

Tags
Show More
Kepriwebsite

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close